Cegah Bullying, Disdikpora PPU Gelar Sosialisasi di SDN 039 Penajam

Penajam,-Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur, menggelar sosialisasi pencegahan perundungan bertempat di SDN 039 Penajam

Kegiatan yang dikuti seluruh siswa dan guru SDN 039 Penajam dan dihadiri oleh Staff Bidang Pembinaan Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan,Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Hijrahtul Qolbiah sebagai pemateri.

Hijrah menyampaikan beberpa hal terkait dampak dari perundungan serta bagaimana upaya dalam pencegahannya, menurutnya perundungan bisa terjadi kapan saja dan dimana saja.

“Perundungan bisa terjadi secara langsung maupun melalui media sosial (dunia maya), dan kasus seperti ini banyak terjadi, untuk itu kita terus berupaya untuk melakukan pencegahan”, jelasnya.

Untuk itu pihaknya telah menyiapkan serangkaian langkah untuk mengatasi perundungan (bullying) di sekolah di daerah tersebut dengan melakukan sosialisasi.

Hijrah juga mengakui bahwa perundungan di sekolah dapat terjadi meskipun dalam skala kecil. Perundungan bisa bermula dari tindakan kecil seperti mengganggu teman sekelas dengan suara atau gerakan.

“Perundungan merupakan sebuah tindakan tidak terpuji yang akan merugikan diri sendiri dan orang lain, untuk itu kita tanamkan kepada anak-anak sejak dini untuk menghindari dan tidak melakukan hal tersebut”, pungkasnya.

(rmt/plt)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *