Disbudpar PPU Gelar Bimtek Untuk Pelaku Usaha Kuliner, Rumah Makan dan Restoran

PENAJAM,- Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Andi Israwati Latief Membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan rumah makan dan restoran serta pelayanan prima, belum lama ini

Bimbingan teknis digelar saebagai upaya pengendalian terhadap faktor pangan, pelaku usaha, tempat serta perlengkapan penyedia makanan.

Andi Israwati Latief dalam sambutannya menjelaskan bahwa keberhasilan usaha kuliner hanya dapat terwujud bila ditunjang dengan keadaan higienis serta tempat pengelolaan yang terawat.

“Semua tergantung bagaimana kita mengelolanya, baik kebersihan dan sterilisasi olahan makanan dan tempat yang tetap terjaga,” Jelasnya.

Menutrutnya, saat ini seiring perkembangan yang terus mengalami kemajuan juga mempengaruhi pola hidup dan kebutuhan masyarakat, yang membuat tingkat konsumtif olahan makanan diluar rumah juga mengalami penigkatan.

“Melihat kebutuhan masyarakat terhadap makanan yang disediakan di luar rumah meningkat, maka para penyedia perlu untuk tetap menjaga kebersihan produk-produk makanan yang disediakan baik perusahaan atau perorangan,” Ungkapnya.

Terlebih saat ini kata Andi Isarawati, Kabupaten PPU sudah ditetapkan sebagai pusat Ibu Kota Negara (IKN), dan sebagai masyarakat PPU perlu mempersiapkan diri menghadapi dan menyambut perubahan, olehnya itu pelatihan sangat penting untuk dilaksanakan.

“Sejak ditetapkannya Kabupaten PPU sebagai Ibu Kota Negara yang baru, tentu menjadi peluang besar bagi pelaku usaha kuliner, dan itu perlu kita persiapkan sejak dini,” Jelasnya.

Andi Israwati juga menyamapaikan apresiasi dan ungkapan terimakasih kepada Bidang Pengembangan SDM Dinas Pariwisata Provinsi Kaltim yang sudah menyelenggarakan kegiatan ini di Kabupaten PPU.

Menutup sambutannya, Andi Isrwati berharap dengan adanya kegiatan bimtek ini peserta dapat memahami materi-materi yang disampaikan oleh narasumber dan dapat tambahan pengetahuan mengenai managemen restoran, strategi pemasaran restoran, pengelolaan makanan, penyajian dan pelayanan kepada konsumen.

Kegiatan Bimtek digelar dari 26 hingga 27 Februari 2024 dan diikuti puluhan pelaku usaha kuliner yang ada di Kabupaten PPU.




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *