Pokdarwis Sinar Bahari Tanjung Tengah Gelar Aksi Bersih-Bersih Objek Wisata Pantai Corong

Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Sinar Bahari Kelurahan Tanjung Tengah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) bersama masyarakat setempat menunjukkan peran secara aktif dalam pengelolaan maupun dalam menjaga objek wisata Pantai Corong, Jumat (19/04/24).

Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk wujud kepedulian akan destinasi wisata yang mereka miliki. Salahsatu yang dilakukan yakni melakukan aksi bersih pantai corong tanjung tengah pasca libur lebaran dengan bekerja sama dengan masyarakat setempat.

Ketua kelompok Pokdarwis Sinar Bahari, Wantono Mustofa yang ditemui dilokasi kegiatan mengungkapkan bahwa apa yang dilakukannya tersebut merupakan wujud kecintaan terhadap daerahnya.

“Ini salah satu tanggung jawab kami sebagai pengampu wisata ditingkat kelurahan dan bukti kecintaan kita pada daerah kita,” ujarnya.

Menurut Wantono, keberadaan objek wisata yang bersih dan indah selain memberi dampak kesehatan lingkungan, juga dapat menambah daya tarik pengunjung untuk datang berwisata.

“Intinya kami di pokdarwis terus melakukan yang terbaik untuk menjaga dan memperindah destinasi yang kita miliki, dengan begitu pengunjung akan senang berwisata disini.

Ia juga memberi apresiasi kepada Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disbudpar) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) yang selalu memberi support serta bimbingan kepadanya dan pokdarwis yang ada.

“Semua tidak lepas dari peran aktif dinas yang secara terus menerus memberi dukungan dan membimbing kami tentang pengelolaan wisata yang baik dan benar, dan itu kami sangat berterimakasih,” pungkasnya.

Disbudpar PPU yang saat ini dikepalai Hj. Andi Israwati Latief cukup aktif dalam melakukan pembinaan terhadap pemangku wisata yang ada di PPU, baik itu pokdarwis, duta wisata, maupun umkm sampai pengelola perhotelan dan restoran juga diberi pembinaan.




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *