PENAJAM – Sebagai daerah penyangga utama IKN, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Penajam Paser Utara (PPU) melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) PPU terus berupaya mengembangkan potensi pariwisata melalui promosi wisata.
Kepala Disbudpar PPU Andi Israwati mengatakan, Nipah-Nipah mendapatkan penghargaan 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) karena video promosi yang menarik.
“Tahun ini, kita berencana untuk mengirimkan karya-karya terbaik kembali untuk menarik lebih banyak wisatawan, khususnya ke IKN,” ujarnya Senin (19/8/2024).
Pemkab PPU juga terus mempersiapkan berbagai destinasi wisata untuk menyambut para tamu yang berkunjung. Wisata di PPU sangat beragam, mulai pesisir, wisata alam, hingga wisata buatan.
“Alhamdulillah wisata alam kita masuk ajang penghargaan bergengsi dan langsung dikunjungi oleh menteri pariwisata dan ekonomi kreatif RI,” tambahnya.
Desa Wisata Mentawir, salah satu desa wisata yang berhasil masuk dalam 200 besar nasional setelah dipromosikan dengan baik pada 2022.
Selain itu, fokus utama lainnya adalah pengembangan sumber daya manusia terutama terkait kelompok sadar wisata (pokdarwis) agar lebih memahami dan memperhatikan potensi wisata di PPU.
“Pokdarwis bukan hanya menerima tamu, tetapi juga harus memahami tugas dan fungsi mereka dalam mengelola pariwisata,” tutupnya.