Samarinda – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Timur dari Partai Golkar, Andi Satya Adi Saputra, mendorong para anak muda milenial sebagai pemilih muda untuk mengambil peran penting dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Menurut Andi, anak muda milenial saat ini sebagai kelompok pemilih terbesar, anak muda memiliki kekuatan besar untuk menentukan arah pembangunan Kaltim di masa depan.
“Dari sudut pandang DPRD Kaltim, pemilih terbanyak saat ini adalah generasi Z dan milenial. Kami menaruh harapan besar kepada mereka untuk ikut berpartisipasi dalam pesta demokrasi ini,” ujar Andi Satya, Sabtu (2/11/2024).
Dalam pandangannya, pemuda berusia 10 hingga 24 tahun memegang peranan penting sebagai penggerak utama masyarakat di berbagai sektor, termasuk politik dan sosial.
Sehingga, dirinya turut mengimbau para pemuda agar turut serta memilih pemimpin yang akan membawa perubahan positif bagi Kaltim.
“Kami berharap para pemuda bisa ikut menentukan arah Kaltim melalui partisipasi dalam Pilkada 2024. Ini adalah kesempatan besar untuk memilih calon pemimpin yang mampu membawa Kaltim ke arah yang lebih baik,” tambahnya.
Lebih lanjut, Andi Satya menyoroti pentingnya partisipasi pemuda sebagai persiapan menyongsong bonus demografi pada tahun 2045.
Ia optimis bahwa ledakan jumlah pemuda di Kaltim akan menjadi sumber kekuatan, menciptakan generasi emas yang produktif dan bukan generasi yang kehilangan arah.
“Dengan banyaknya pemuda yang ada saat ini, kita ingin menghasilkan generasi emas, bukan generasi cemas. Bonus demografi 2045 harus dimanfaatkan sebaik-baiknya agar tidak menjadi peluang yang sia-sia,” jelasnya.
Terakhir, politisi asal partai berlambang pohon beringin itu menyampaikan bahwa potensi besar generasi muda dalam memajukan Kaltim bisa tercapai jika mereka memilih pemimpin yang bijaksana dan berkomitmen pada perubahan positif.
“Anak muda harus kritis, harus inovatif, dan paling penting harus bisa memilih mana pemimpin terbaik untuk Kaltim ke depannya,” tandasnya.