Diduga Akibat Mengantuk, Sebuah Truk Menabrak Satu Unit Mobil Pickup di Pelabuhan Ferry Penajam

BERITAKALTIMTERKINI.COM, Penajam – Sebuah Truk Box berwarna hijau dengan nopol KT 8983 YS menabrak sebuah mobil pickup saat hendak keluar dari Pelabuhan Penyebrangan Ferry dini hari tadi pada pukul 05.00 wita.

Menurut penurutan Irpan salah satu anggota PMI yang berjaga, supir truk box mengalami rasa kantuk yang cukup berat sehingga sang supir tidak bisa mengendalikan laju kendaraannya kemudian menabrak mobil pickup Daihatsu Grandmax putih dengan nopol DD 8345 E yang sedang menunggu antrian untuk naik ke atas kapal.

” Info yang saya dapat di sana tadi supirnya tuh ngantuk berat, jadi bukannya ngerem kan, malah tambah gas jadi menghantam bagian kanan dari mobil pickup yang mau naik ke kapal,” tuturnya, Sabtu (28/12/2024).

Tidak ada korban jiwa atas peristiwa tersebut. Namun kerusakan yang dialami mobil pickup ditaksirkan hingga jutaan rupiah. Dan diketahui masalah tersebut juga di selesaikan di Posko Ops Lilin Mahakam Secara Kekeluargaan.

Reporter IHF

Editor: Muhammad Yusuf




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *